Fakultas Ekonomi Univ. Esa Unggul bekerjasama dengan Ikatan Akuntansi Indonesia Wilayah Jakarta menyelenggarakan Seminar ” SAK ETAP dan Dampak Perpajakannya” pada Sabtu, 07 Desember 2013, pukul 08.30 – 12.00 WIB di Ruang 811, lantai 8 Universitas Esa Unggul.
Seminar ini menghadirkan pembicara Bapak Prianto Budi S - IAI Wilayah Jakarta.
Prianto Budi Saptono adalah pendiri PT.
Pratama Indomitra Konsultan – Sebuah perusahaan yang bergerak dan fokus
di bidang perpajakan. Prianto Budi Saptono memulai karir di bidang
perpajakan dengan bekerja sebagai pemeriksa pajak selama beberapa tahun
pada Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan.
Konsultan pajak terdaftar dan pemegang
sertifikat Brevet C ini merupakan akuntan lulusan STAN Jakarta yang
memiliki pemahaman sangat baik terhadap standar akuntansi/IFRS dan
ketentuan perpajakan yang berlaku sehingga sering mendapat julukan
“peraturan berjalan”.
Penguasaan perpajakan yang dimiliki
membuatnya mampu menangani klien-klien dengan permasalahan bervariasi,
baik perusahaan nasional maupun mulitnasional.
Posisinya sebagai praktisi konsultan dan
akuntan yang mampu menggabungkan pengetahuan teoritis dengan pengalaman
empiris sering menjadikannya sebagai pembicara aktif di berbagai
seminar, lokakarya dan pelatihan perpajakan, baik dalam bahasa Indonesia
maupun bahasa Inggris. Bahkan hampir setiap minggunya, pembicara yang
suka berhumor dalam penyampaiannya ini sering berbagi ilmu dari satu
hotel ke hotel lainnya sebagai nara sumber.
Pengalaman terkait lainnya adalah
sebagai pengajar tetap di Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) dan pengajar
perpajakan di lembaga-lembaga kursus di Jakarta, baik Brevet A, Brevet B
maupun Brevet C dengan materi seluruh jenis perpajakan, maupun Training
for Trainer di beberapa kota besar di Indonesia
Contact Person
Fakultas Ekonomi
Lantai 3 Universitas Esa Unggul
Telp. 021- 5674223 ext. 204
Tidak ada komentar:
Posting Komentar