Sabtu, 07 Desember 2013

Rektor Universitas Esa Unggul Dr. Ir. Arief Kusuma Among Praja, MBA membuka Acara Wisuda Universitas Esa Unggul Program Diploma III, Diploma IV, Sarjana dan Pascasarjana TA. 2012/2013

Share
Selamat kepada 1.194 orang wisudawan Universitas Esa Unggul yang telah dilantik pada Acara pada Wisuda Universitas Esa Unggul Program Diploma III, Diploma IV, Sarjana dan Pascasarjana TA. 2012/2013, Kamis, 10 Oktober 2013 di Ballroom Hotel Pullman Jakarta
Dalam acara Wisuda ini, para Wisudawan/i yang akan dilantik tersebut sudah menyesaki Ballroom Hotel Pullman sejak jam 7 pagi yang berjumlah sekitar 1200 orang itu.
Upacara pelepasan yang hikmat itu dihadiri oleh pendiri UEU Ibu Prof. Dr. Kemala Motik dan Bapak dr. Abdul Gafur nampak berbahagia menyaksikan generasi penerus bangsa itu menyelesaikan tiap episode prosesi upacara yang padat itu.
Dalam Pembukaan Acara Wisuda , Rektor Universitas Esa Unggul, Dr. Ir. Arief Kusuma Among Praja, MBA dihadapan para undangan yang diantaranya adalah Ketua DPD, Ir. Irman Gusman, Ketua Kopertis Wilayah III, Prof. Ilza Mayuni, dan para orang tua wisudawan serta undangan lainnya, menekankan dalam kata sambutannya bahwa keberhasilan kita di era globalisasi yang penuh perjuangan ini ditentukan oleh kesiapan kita. Kesiapan kita itu mulai dari adanya sikap keterbukaan dari kita terhadap sesuatu yang baru, cara kerja baru, cara berpikir yang baru serta kesiapan untuk menghadapi berbagai macam tantangan baru, “ kata Rektor. Untuk itu, kita harus siap memperbaharui diri kita terus-menerus. Kita sebagai individu harus siap latih, siap pakai, siap kerja, siap bersaing dan yang lebih penting adalah siap untuk belajar kembali serta siap mengembangkan diri agar selalu berada satu langkah lebih maju dalam setiap aspek.
Sementara itu Ketua DPD, Ir. Irman Gusman dalam kata sambutannya berharap agar para sarjana baru UEU ini dapat memberi distribusi proaktif bagi pembangunan bangsa ke depan. Karena dari pundak kalianlah pemerintah dan terutama kedua orang tua berharap agar kelak dapat menyumbangkan ilmu yang dipelajari di lingkungan perguruan tinggi, terutama di Universitas Esa Unggul ini bermanfaat bagi kemaslahatan bangsa ke depan,” kata Ir.  Irman Gusman.
Seluruh prosesi wisuda berlangsung dengan sukses dan semarak, diakhiri dengan penandatanganan ruang kuliah dengan nama ruangan Irman Gusman di Universitas Esa Unggul (Is)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar